
Semangat membara melanda para guru mengaji metode Tilawati di Menganti. Mereka mengikuti pembinaan demi generasi Qurani.
Tagar.co – Mentari pagi bersinar cerah, Ahad (12/1/2025), seolah menyambut semangat membara para guru Al-Qur’an pengguna metode Tilawati di Kecamatan Menganti. Sebanyak 100 guru Taman Pendidikan Qur’an (TPQ) se-Kecamatan Menganti berkumpul di TPQ Baitus Salam Prambon untuk mengikuti pembinaan rutin bulanan yang diadakan oleh Koordinator Pengembang Al-Qur’an (KPA) Tilawati Kecamatan Menganti.
Baca juga: Kebijakan Baru Pendidikan Siap Diterapkan 15 MTs di Wringinrejo
Acara yang dimulai pukul 07.30 hingga 11.00 WIB ini dipimpin oleh Nurul Faidah, M.Pd., selaku Ketua KPA Tilawati Kecamatan Menganti. Dengan mengusung tema “Mari Tingkatkan Kompetensi Diri untuk Mencetak Generasi Al-Qur’an”, pembinaan kali ini bertujuan untuk mengasah dan menyegarkan kembali ilmu-ilmu yang telah dipelajari dalam pengajaran Al-Qur’an, khususnya di TPQ, TPA, ataupun majelis Al-Qur’an.

Antusiasme para guru ngaji begitu terasa. Mereka tampak fokus menyimak materi yang disampaikan, dengan membawa Al-Qur’an dan Buku Pintar 2 produk Tilawati sebagai sumber materi tajwid dan gharib. Pada kesempatan ini, materi yang diangkat adalah “Tahsin Al-Qur’an”, yang disampaikan langsung oleh Imam Safi’i, S.S, M.Pd., Kepala Cabang Cahaya Amanah Surabaya.
“Tujuan utama dari materi tahsin ini adalah untuk memperbaiki cara membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah tajwid dan makhraj, agar tidak terjadi kesalahan dalam membaca ayat-ayat Al-Qur’an,” jelas Ustadz Imam Safi’i, sapaannya, dalam pemaparannya.
Materi yang disampaikan setiap bulan memang berbeda-beda, disesuaikan dengan program yang telah disusun oleh KPA. Hal ini dimaksudkan agar para guru ngaji mendapatkan wawasan dan keterampilan yang beragam dalam mendidik generasi Qur’ani.

Kegiatan ini dipandu dengan apik oleh Muniroh, S.Pd., Ketua Seksi Perawatan dalam struktur kepengurusan KPA Tilawati Kecamatan Menganti. Dia dengan sigap mengatur jalannya acara sehingga berjalan dengan lancar dan tertib.
Dengan adanya pembinaan rutin ini, diharapkan kompetensi para pengajar Al-Qur’an di Kecamatan Menganti semakin meningkat. Semangat yang ditunjukkan oleh para “pemburu ilmu” ini menjadi cerminan komitmen mereka dalam mencetak generasi yang cinta dan fasih dalam membaca Al-Qur’an. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa semangat untuk membumikan Al-Qur’an di Kecamatan Menganti terus menyala. (#)
Jurnalis Rokhana Oktiasari Penyunting Mohammad Nurfatoni