Feature

Semangat Baru IGABA Gresik: Dari Halalbihalal Menuju Kepemimpinan Wilayah

124
×

Semangat Baru IGABA Gresik: Dari Halalbihalal Menuju Kepemimpinan Wilayah

Sebarkan artikel ini
Eulis Suadah, S. Ag, M. Pd. I saat memberikan sambutan pada kegiatan halalbihalal Ikatan Guru Bustanul Athfal (IGABA) Kabupaten Gresik di Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Sabtu, 12 April 2025 (Tagar.co/Nadhirotul Mawaddah).

Halalbihalal IGABA Kabupaten Gresik tak hanya mempererat silaturahmi, tetapi juga menjadi ajang menyuarakan harapan dan semangat baru untuk melanjutkan estafet kepemimpinan hingga ke tingkat wilayah.

Tagar.co – Suasana hangat dan penuh semangat terasa di Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Kabupaten Gresik, Sabtu (12/4/2025). Ratusan guru TK, KB, dan TPQ Aisyiyah dari seluruh penjuru Gresik berkumpul dalam acara Halalbihalal Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kabupaten Gresik.

Dengan mengusung tema Tingkatkan Ketakwaan dengan Membangun Sinergi, Saling Menguatkan, dan Memaafkan, kegiatan ini tak sekadar menjadi ajang temu kangen. Di balik deretan kursi dan lantunan salawat, ada harapan besar yang disampaikan Ketua IGABA Kabupaten Gresik, Eulis Suadah, S.Ag., M.Pd.I.

Baca juga: Tetaplah Menjadi Guru: Seruan Cinta untuk para Pendidik PAUD Aisyiyah

“Semoga ini menjadi kekuatan kita sebagai kader Aisyiyah yang akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan selanjutnya,” ujar Eulis di hadapan para guru yang hadir. Bagi Eulis, halalbihalal bukan hanya tentang saling memaafkan, tetapi juga kesempatan untuk memperkuat soliditas para pendidik Aisyiyah sebagai satu keluarga besar.

Baca Juga:  Asah Motorik Halus dengan Permainan Kreatif di TK Aisyiyah 41 Menganti

Tak lupa, ia mengaitkan harapan itu dengan momen Syawal, bulan pasca-Ramadan yang penuh makna. “Semoga para guru semakin meningkatkan ibadah dan ketakwaan kepada Allah Swt.,” ucapnya dengan penuh keyakinan.

Eulis juga membagikan kabar membanggakan: tiga kader IGABA Gresik telah terpilih sebagai pengurus di tingkat wilayah, yaitu Pimpinan Wilayah IGABA Jawa Timur. Ia memohon doa dan dukungan menjelang pengukuhan resmi pada 28 April 2025 mendatang di Kantor PWM Jawa Timur.

“Mudah-mudahan kami semua diberikan kemampuan dan kemudahan dalam menjalankan amanah,” tuturnya, sembari menyampaikan terima kasih dan doa untuk seluruh anggota IGABA agar senantiasa diberi kesehatan, kekuatan, dan kesabaran dalam mendampingi generasi penerus bangsa.

Menutup sambutannya, Eulis mengajak seluruh peserta untuk meneriakkan yel-yel kebanggaan IGABA Gresik. Suara ratusan guru menggema dalam satu irama, tangan mengepal ke udara: Satukan tekad, satukan hati, turut membangun negeri! Sebuah pekikan semangat yang melambangkan tekad para guru untuk terus berkarya, mendidik, dan menginspirasi. (#)

Jurnalis Nadhirotul Mawaddah Penyunting Mohammad Nurfatoni