Cara Kirim Naskah

Para pembaca dan jurnalis yang berminat menulis di Tagar.co, silakan perhatikan dan ikuti rambu-rambu penulisan berikut:

  • Semua tulisan jurnalis memuat nilai-nilai sesuai prinsip dan semangat “Siar Keadilan dan Kemanusiaan”. 
  • Ditulis dengan istilah baku sesuai Ejaan yang Disempurnakan (EYD) atau Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). 
  • Tulisan yang dikirim eksklusif untuk Tagar.co, artinya tulisan tidak dikirim ke media lain dan atau sudah pernah diterbitkan.
  • Seluruh tulisan akan melalui proses penyuntingan. Terbit atau tidaknya tulisan jurnalis akan redaksi sampaikan maksimal H+2 pengiriman.

Ketentuan Penulisan Rubrik

Feature

Berita yang mengupas sisi humanisme tokoh atau sesuatu yang menarik di balik peristiwa. Ditulis dengan gaya bahasa sastra. Panjang tulisan 750-1000 kata. 

Opini

Pendapat pribadi yang orisinil, menyoroti isu-isu aktual. Ditulis dengan perspektif unik, menarik, dan solutif dengan bahasa populer. Panjang tulisan maksimal 750 kata. 

Sejarah

Penulisan peristiwa atau tokoh di masa lalu yang menarik. Panjang tulisan 750-1000 kata. 

Telaah

Tulisan yang membahas kajian atau isu keislaman berdasarkan Al-Qur’an dan Hadis. Panjang tulisan 750-1000 kata. 

Budaya

Tulisan berupa cerita pendek, cerita bersambung, maupun resensi buku dan film. Panjang tulisan 750-1500 kata. 

Rileks

Tulisan jurnalistik yang ringan, menghibur, dan menyegarkan sekaligus menginspirasi. Panjang tulisan 300 kata.

Contoh tulisan masing-masing rubrik sudah ada di web ini.

Struktur Tulisan di Tagar.co

  • Judul
  • Tagar.co – Tulis hasil karya Anda yang menarik dengan bahasa yang mudah dipahami dan logika yang jernih. 
  • Untuk feature, wajib mencantumkan data lengkap 5W 1H dan kutipan sesuai yang dikatakan narasumber. 
  • Narasumber dan atribusi ditulis dengan lengkap—boleh ditambahi dengan gelar tertinggi yang ditulis sesuai kaidah EYD. 
  • Tulisan diakhiri dengan tanda tagar di dalam tanda kurung seperti ini (#).
  • Kirim tulisan Anda dalam format dokumen MS Word atau pesan teks ke nomor WhatsApp Redaksi: 0821 43000 104.
  • Sertakan foto dan caption (keterangan foto) yang memuaat apa, skapa, kapan, di mana. Tulis sumber foto di akhir caption seperti: Caption (Tagar.co/nama pemotret) (#)