Feature

Serikat Usaha Muhammadiyah Buka Lowongan Korda

×

Serikat Usaha Muhammadiyah Buka Lowongan Korda

Sebarkan artikel ini
Logo Serikat Usaha Muhammadiyah

Serikat Usaha Muhammadiyah membuka lowongan untuk posisi koordinator daerah (korda). Perhatikan syarat dan ketentuannya.

Tagar.co – Serikat Usaha Muhammadiyah (Sumu) mengadakan open recruitment koordinator daerah (korda) di seluruh Indonesia.

Menurut Sekretaris Jenderal (Sekjen) Sumu, Ghufron Mustaqim, inisiatif ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat jaringan pengusaha lokal. “Inilah saatnya untuk memperkuat jaringan dengan seluruh pengusaha di daerah Anda,” ujarnya.

Sumu dikenal sebagai komunitas yang terbuka bagi para pengusaha maupun calon pengusaha dari berbagai latar belakang. Dengan visi ambisius untuk mengantarkan 30 anggotanya menjadi bagian dari Top 100 orang terkaya di Indonesia pada tahun 2045, Sumu terus berusaha memperluas pengaruh dan dukungannya di seluruh penjuru negeri.

Pendaftaran ini diharapkan dapat menjaring talenta-talenta lokal yang siap berkontribusi dalam memajukan ekonomi melalui semangat kewirausahaan yang dibawa oleh Muhammadiyah.

Syarat dan Proses Seleksi

Berikut syarat dan proses seleksi calon Korda Sumu:

  1. Anggota Sumu.
  2. Sudah memiliki usaha maksimal dua tahun.
  3. Memiliki karyawan full time minimal 10 orang
  4. Lolos interview langsung oleh Sekjen Sumu.
  5. Merekrut minimal 20 anggota Sumu baru di daerahnya dalam 30 hari setelah dinyatakan lolos interview.

Tanggung Jawab Korda Sumu

  1. Menghimpun minimal 60 anggota baru per tahun.
  2. Mengadakan kegiatan offline minimal sebulan sekali (kopdar, kunjungan bisnis, silaturrahmi pengusaha, senior, dan lain-lain).
  3. Membantu Sumu pusat mengeksekusi program prioritas
  4. Masa jabatan satu periode selama setahun dan dapat diperpanjang sampai tiga periode apabila KPI tercapai
Baca Juga:  Soekarno atau Sukarno?

Keuntungan Jadi Korda Sumu

Para pengusaha yang menjadi Korda Sumu akan mendapatkan banyak sekali benefits atau keuntungan, di antaranya:

  1. Mengembangkan bisnis sendiri sekaligus bisnis anggota
  2. Merekatkan jaringan para pengusaha di daerah Anda dengan kopdar dan saling sharing
  3. Bersilaturahmi ke para pengusaha senior, organisasi pengusaha seperti Kadin dan HIPMI, atau pejabat (bupati, walikota, kepala dinas, dan lainnya)
  4. Menpapat informasi/deal bisnis khusus dari Sumu pusat
  5. Akses jaringan ke para Korda Sumu se-Indonesia. Mempermudah peluang pengembangan bisnis

“Jadilah perekat dan penjahit para pengusaha di kota/kabupaten Anda dengan bergabung menjadi Koordinator Daerah Serikat Usaha Muhammadiyah,” kata Ghufron Mustaqim, Sekjen Sumu, Ahad (20/10/2024).

Untuk pendaftaran bisa menghubungi WhatsApp (0812-2359-5536). Informasi lengkap klik link ini https://sumu.or.id/rekruitmenkorda/

Mohammad Nurfatoni

Feature

Smamuga Tulangan juara II Futsal Sumpah Pemuda kategori putra se-Kabupaten Sidoarjo. Mereka mengalahkan SMKN 3 Buduran di semifinal. Sedang di final mereka harus mengakui keunggulan SMK Trisakti Tulangan