Smagas Magetan Terbang Tinggi dengan Prestasi Esport
Smagas Magetan kembali menorehkan prestasi. Kali ini di bidang esport atau olahraga elektronik. Penghargaan ini melengkapi 40 prestasi yang telah dibukukan Smamgas di semester ini.
Tagar.co – Di kota kecil Magetan, tepatnya di SMA Negeri 1 Karas atau yang lebih dikenal dengan Smagas , suasana kebanggaan tengah melingkupi seluruh warga sekolah.
Dengan semangat “One Event One Trophy”, siswa-siswi Smagas terus menunjukkan prestasi gemilang di berbagai kompetisi, terbaru di bidang IT yang membawa nama sekolah melambung tinggi.
Pada malam yang penuh semangat, Sabtu (18/10/2024), Tim Esport Smagas meraih posisi ketiga dalam kejuaraan terbuka yang digelar oleh SMA Negeri 1 Sukomoro.
Kegiatan ini bukan sembarang kompetisi; hadir di sana adalah tim-tim esport (electronic sport, olahraga elektronik) terbaik sewilayah Mataraman, membuat persaingan semakin ketat dan menegangkan.
Baca juga: ‘Kisah Kasih di Sekolah’ Mengalun Merdu di SMA Negeri Karas
Suasana tegang tersebut pecah menjadi kegembiraan saat pengumuman tiba. “Peringkat 3 terbaik diraih oleh tim esport dari SMA Negeri 1 Karas,” ucap pembawa acara dengan lantang dari atas panggung.
Sorak sorai dan tepuk tangan pun menggema, mengiringi langkah tim Smagas menerima trofi, sertifikat, dan uang pembinaan dari Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Ponorogo-Magetan, Supardi, S.H., M.Pd., yang tak bisa menyembunyikan rasa bangganya.
“Alhamdulillah, ini adalah prestasi yang membanggakan bagi kita semua,” ujar Fadhil, mewakili timnya, dengan mata berbinar-binar menerima penghargaan.
Ihsan Edi Warsiti, instruktur IT Smagas, membagikan kabar gembira ini melalui grup sekolah, “Siswa dari Tim Esport SMAN 1 Karas mendapatkan juara 3. Mereka terus mewujudkan mimpi melalui prestasi.”
Kepala Smagas, Asmaul Kusnah, juga turut berkomentar dengan penuh kebanggaan, “Alhamdulillah, sungguh luar biasa. Selamat dan sukses untuk mas Ihsan Edi Warsito dan semua anak didiknya. Sukses untuk kita semua!”
Sejak bulan Juli 2024, Smagas Magetan telah mengumpulkan hampir 40 prestasi di berbagai ajang akademik dan non-akademik, menandakan semangat juang dan dedikasi yang tinggi dari para siswa dan guru. Prestasi ini bukan hanya angka, tapi simbol dari semangat dan kerja keras yang terus membara di Desa Temenggungan, Karas, Magetan.
Dengan setiap trofi yang diraih, Smagas Magetan terus mengepakkan sayapnya, membuktikan bahwa dari kota kecil pun, prestasi besar bisa diraih. (#)
Jurnalis Samsul Hidayat Penyunting Mohammad Nurfatoni